google-site-verification: google754afdef06a94384.html Gabrielle's Brushes: 2019

Thursday 14 November 2019

17 Standard Kecantikan di Berbagai Belahan Dunia

Hello girls! Selamat datang.

Jadi di artikel ini aku akan memberikan informasi seputar beberapa hal yang menjadi ciri khas dari Korean Makeup Look. Semoga informasi yang disampaikan dalam artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian yang ingin menggunakan Korean Makeup Look dalam berbagai kegiatan. 

Apa yang ada dalam benak kalian ketika mendengar kata cantik? Apakah cewek bertubuh langsing, berkulit putih serta memiliki hidung yang mancung? Anggapan cantik antara satu orang dengan orang lainnya bisa berbeda tergantung dari sisi mana mereka memandangnya.

Pada dasarnya semua perempuan terlahir cantik, hanya saja penilaian cantik pada setiap orang itu berbeda. Faktor inilah yang juga menyebabkan standar kecantikan setiap perempuan juga berbeda di setiap negara. Hal ini karena dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti ras, suku, budaya sehingga membuatnya menjadi unik. Lalu apa saja kecantikan-kecantikannya? Simak ulasannya berikut.

1. Gigi Gingsul, Jepang
Banyak wanita Indonesia yang beranggapan bahwa gigi yang terlihat seidkit berantakan harus segera dipakaikan kawat gigi agar lebih rapih. Lain halnya dengan wanita Jepang yang membiarkan gigi gingsulnya untuk tidak dirapihkan.

Bentuk gigi ini disebut yaeba. Cewek dengan gigi gingsul di Jepang dianggap kelihatan lebih cute ketika tersenyum. sehingga banyak wanita Jepang yang sengaja ke dokter gigi hanya untuk membuat giginya gingsul.

2. Plester di Hidung bekas operasi - Iran
Operasi hidung merupakan salah satu trend di Iran karena orang Iran berambisi untuk mempunyai hidung yang lurus.

Plester yang masih menempel di hidung ini selain menjadi standard kecantikan di Iran ternyata juga menunjukkan standard status ekonomi seseorang di Iran.

3. Jidat Tinggi, Suku Fula Afrika
Memiliki jidat yang tinggi adalah standard kecantikan mereka. Standard ini untuk memberikan ilusi kepala mereka yang sering digunakan untuk membawa barang.

4. Bibir Melar, Suku Mursi Ethiopia
Menciptakan bibir melar ini dengan cara meletakkan piring pada bibir bawah mulai dari piring yang berukuran kecil hingga piring yang berukuran besar.

Tradisi ini ternyata juga mencegah cewek Suku Mursi yang dijual sebagai budak.

5. Wajah Vshape, Korea Selatan
Negara Korea Selatan terkenal dengan keberhasilan operasi plastiknya. Selain itu negara ini juga sangat menjunjung tinggi kecantikan secara fisik, sehingga tidak heran kalau banyak wanita Korea melakukan operasi plastik.

6. Scarification, Afrika Barat & Papua Nugini
Di dua negara ini standard kecantikannya adalah wajah yang memiliki bekas luka sayatan. Bahkan para wanita di dua negara ini rela disayat wajah dan tubuhnya membentuk pola tertentu.

7. Bertubuh Gemuk, Mauritania
Beda dengan Mauritania, di negara ini cowok-cowok justru suka dengan cewek yang memiliki lipatan lemak di perut yang berlapis-lapis.

Bahkan banyak keluarga yang mengirim anak perempuan mereka untuk tinggal di tempat lain agar selalu disuplai makanan berlemak.

Bentuk tubuh yang gemuk ini juga merupakan simbol dari kelas sosial dan status yang tinggi bagi seorang wanita.

8. Kulit Pucat, Tiongkok & Thailand
Memiliki kulit yang putih dan bersih mungkin sudah menjadi dambaan wanita Indonesia, namun memiliki kulit yang putih pucat? Di dua negara ini memiliki kulit putih pucat merupakan standard kecantikan mereka.

Bahkan saking menginginkan memiliki kondisi kulit yang demikian, mereka rela menggunakan topeng saat ke pantai.

9. Leher Panjang, Burma
Salah satu suku di bagian timur Burma yakni Suku Kayan memiliki standard kecantikan yang unik yaitu berlomba untuk memiliki leher yang panjang. Untuk mewujudkan keinginannya tersebut, cewek-cewek disana rela memakai ring (terbuat dari kuningan) di lehernya.

Konon katanya juga pemakaian ring-ring ini juga bisa melindungi mereka dari macan.

10. Alis Menyatu, Tajikistan
Bagi orang Tajikistan, standard kecantikan mereka adalah memiliki alis yang menyatu karena dianggap membawa keberuntungan. Dan jika mereka tidak memilikinya, maka akan digambar dengan menggunakan pensil alis berwarna hitam.

11. Tato Wajah, Selandia Baru
Suku Maori di negara ini menjadikan adat mentato wajah (Ta Moko) sebagai standard kecantikan mereka. Semakin wajah dipenuhi oleh tato, maka akan dianggap semakin cantik.

14. Gyaru, Jepang
Dandanan Gyaru dianggap sebagai sosok yang cantik karena dipakai untuk gadis muda yang fashionable, dengan rambut di cat warna cokelat keemasan, menggunakan tata rias wajah di luar kebiasaan, dan punya kulit hasil tanning.

15. Fisik, Swedia
Standard kecantikan di Swedia sebenarnya tidak ada yang mencolok kecuali ciri-ciri fisiknya yang memang memiliki ciri khas seperti itu. Rambut pirang, mata biru dan bentuk tulang pipi yang menonjol.

Mungkin yang bisa dilihat dari wanita Swedia ini adalah selalu ingin berpenampilan elegan, mengikuti trend dan gaya busana yang lebih simpel serta sophisticated.

16. Bikini Wear, Australia
Di negara kangguru ini, standard mecantikan yang diterapkan adalah menggunakan bikini. Bagi wanita Australia, karena tampilan tubuh yang gelap serta atletis saat menggunakan bikin dianggap sebagai penampilan yang terbaik.

17. None, Amerika Serikat
Standard kecantikan yang spesifik di negara adikuasa ini memang tidak ada karena banyaknya budaya dan ras yang ada.

Tubuh yang kurus atau curvy, rambut panjang ataupun pendek, kulit terang maupun gelap hingga bold atau natural makeup semua kembali ke pribadi masing-masing lebih cocok berpenampilan seperti apa.

Itu dia beberapa standard kecantikan dari berbagai negara di seluruh belahan dunia. dari standard kecantikan tersebut terbukti bahwa cantik tidah harus bertubuh langsing, semua terlihat rapih dan berkulit putih.

Jangan lupa untuk memberikan kritik dan saran kalian. Silahkan share juga artikel ini ke seluruh social media yang kalian punya agar artikel ini dapat berguna untuk orang lain. Tunggu update artikel selanjutnya!

Keep connect with me! 

Instagram : almasmakeup14
Youtube : Alma's Makeup

Sunday 10 November 2019

11 Rahasia Korean Makeup Look

Hello girls! Selamat datang.

Jadi di artikel ini aku akan memberikan informasi seputar beberapa hal yang menjadi ciri khas dari Korean Makeup Look. Semoga informasi yang disampaikan dalam artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian yang ingin menggunakan Korean Makeup Look dalam berbagai kegiatan. 

Saat ini tampilan Korean Makeup atau menampilkan hasil makeup seperti wanita Korea sangat digemari. Looknya yang simple dan terlihat sangat fresh membuat banyak membuat beauty enthusiast ingin memberikan tampilan Korean Makeup versi mereka. Lalu apa saja yang harus yang harus diperhatikan ketika ingin menampilkan Korea Makeup Look?

Hal yang harus diperhatikan saat hendak menampilkan Korean Makeup bahwa wanita Korea sangat memperhatikan perawatan kulit mereka, sehingga baik sudah diaplikasian makeup atau tidak sedang diaplikasikan makeup tampilan kulit mereka akan tetap bagus.

Untuk itu bagi kalian yang hendak menampilkan Korean Makeup, silahkan ikuti step-step berikut ini.
1. Penggunaan Skincare
Seperti sudah aku jelaskan sebelumnya bahwa wanita Korea lebih memenyingkan skincare ketimbang makeup. Oleh karena itu sebelum menampilkan Korean Makeup ada baiknya lakukan perawatan wajah terlebih dahulu seperti cuci muka, scrub/maskeran, pemakaian toner, serum, pelembab dan sunscreen.

Untuk penggunaan moisturizer, gunakan moisturizer yang sesuai dengan kondisi kulitmu agar prodyk yang akan digunakan memberikan hasil yang terlihat sempurna. Dan untuk mengetahui moisturizer mana yang cocok untuk kamu gunakan sesuai dengan kondisi kulitmu saat ini bisa di cek DISINI.

2. Aplikasikan BB/CC/DD/EE cream
BB cream dan CC cream bisa kalian gunakan untuk menciptakan wajah yang terkesan lebih flawless serta memiliki warna kulit yang lebih merata.

Gunakan salah satunya dan gunakan setelah penggunaan moisturizer, untuk lebih menghemat waktu kalian bisa gunakan produk ini dalam bentuk cushion.

Untuk perbedaan BB/CC/DD/EE cream bisa kalian cek DISINI.

3. Aplikasikan Concealer
Para wanita Korea selalu menampilkan wajah yang tidak memiliki imperfection, sehingga untuk menutupi noda hitam di wajah yang masih belum tertutupi dengan BB Cream jangan ragu juga untuk mengaplikasikan concealer.

4. Hindari Contouring
Teknik inilah yang membedakan Western Makeup Look dengan Korean Makeup Look. Korean Makeup Look lebih menampilkan hasil makeup yang natural dan fresh bukan tampilan makeup yang sangat kelihatan menggunakan makeup

5. Glowing skin
Ini adalah senjata andalan dalam menciptakan Korean Makeup Look. Jika para wanita Korea memperoleh glowing skin dari penggunaan skincare secara rutin, kalian juga mendapatkan glowing skin dengan 3 cara yaitu dengan mengaplikasikan BB/CC/DD/EE cream yang memberikan hasil dewy look, semprotkan facial mist yang juga memberikan efek dewy look dan dari penggunaan highlighter.

6. Set dengan Bedak
Meski memperlihatkan kesan wajah yang basah, dalam mebampilkan Korean Makeup Look wajah tetap harus di set dengan bedak. Gunakan bedak tabur agar kesan glowing skin tidak hilang.

7. Alis
Meski alis juga merupakan hal yang tidak boleh dilupakan dalam Korean Makeup Look, namun para wanita Korea tetap membuatnya alisnya untuk selalu terlihat natural. Biasanya mereka membentuknya secara lurus, tebal dan natural agar terlihat lebih muda.

8. Blush
Sama seperti teknik contouring, dalam pengaplikasian blush on para wanita Korea anti dengan penggunaan blush on dengan warna yang intens seperti pink karena dapat membuat wajah terlihat tua.

Pilihlah blush on dengan warna orange atau peach karena bisa memberikan tampilan kulit wajah yang tampak lebih segar dan terlihat lebih awet muda.

9. Eye Look
Jika pada American/Western Look makeup mata lebih dipertajam dengan mengaplikasikan smoky eyeshadow, lain halnya dengan Korean Makeup Look yang lebih membuat tampilan mata terlihat sendu atau sayup dan innocent sehingga mereka hanya menggunakan satu warna natural (soft orange/nude) di kelopak mata.

Tidak hanya memoleskan 1 warna saja pada kelopak mata, mereka juga membuat "sedikit" kantung mata di garis bulu mata bawah. 

Terakhir untuk bentuk eyeliner, mereka akan lebih memilih wing yang turun ke bawah dibandingkan membuat wing eyeliner yang meruncing ke atas.

Jangan lupa untuk mengaplikasikan maskara pada bulu mata agar bulu mata terlihat lebih lentik. Sebelumnya gunakan eyelash curler untuk menahan posisi bulu mata sesuai dengan yang kita inginkan.

10. Lipstik Cerah
Terakhir, ciri khas dari Korean Makeup Look adalah selalu menampilkan bibir yang cerah dan segar. Jadi untuk lebih menyempurnakan tampilan Korean Makeup Look, jangan takut untuk menggunakan lipstik berwarna fuschia, peachy pink, bright orange, pink, dan warna-warna cerah lainnya.

Tidak hanya dengan menggunakan 1 warna cerah saja pada bibir, Korean Makeup Look juga menampilkan ombre lips/gradient lips atau yang biasa kita sebut dengan bibir panas dalam.

Gunakan warna yang soft pada bagian luar bibir dan gunakan warna yang lebih bold pada bagian dalam bibir, baurkan dengan lembut sehingga warna ombre terlibat lebih sempurna.

11. Highlighter
Highlighter mempunyai peranan yang sangat besar dalam menciptakan Korean Makeup Look untuk memberikan kesan wajah yang basah. Kalian bisa gunakan highlighter cair sebelum menggunakan bedak dan aplikasikan highlughter padat setelah semua makeup diaplikasikan untuk lebih menampilkan kesan wajah yang basah.

Itu dia beberapa trik yang bisa kalian terapkan demi mendapatkan Korean Makeup Look yang terlihat sempurna. Jangan lupa untuk memberikan kritik dan saran kalian. Silahkan share juga artikel ini ke seluruh social media yang kalian punya agar artikel ini dapat berguna untuk orang lain. Tunggu update artikel selanjutnya!

Keep connect with me! 

Instagram : almasmakeup14
Youtube : Alma's Makeup

Wednesday 6 November 2019

17 Bahan Alami Untuk Mendapatkan Kuku Sehat dan Terawat

Hello girls! Selamat datang.

Jadi di artikel ini aku akan memberikan informasi seputar bahan-bahan yang bisa kalian gunakan untuk merawat kuku secara alami sehingga kuku dapat tumbuh dengan sehat dan tetap terawat. Semoga informasi yang disampaikan dalam artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian yang ingin menggunakan bahan alami sebagai metode perawatan kuku.

Bagi wanita mempunyai kuku yang indah dan sehat juga merupakan dambaan disamping keindahan rambut dan kulit. Walaupun tidak semua wanita memperhatikan keindahan kuku mereka, namun jika tidak dirawat dengan baik maka akan menimbulkan penyakit sebab tangan dan kuku adalah sumber terbesar bersarangnya kuman. Oleh karena itu, kita harus secara rutin melakukan perawatan kuku guna menjaga kesehatannya dengan cara yang baik, benar serta aman.

Meski berbagai metode perawatan kuku sudah banyak ditawarkan, namun (sejak dulu) perawatan kuku juga bisa dilakukan dengan menggunakan bahan-bahan alami yang tersedia di dapur bahkan gampang ditemukan. Mengapa penggunaan bahan-bahan alami terbilang merupaakan cara yang paling aman dalam merawat kesehatan rambut, dan kuku? Tentu karena bahan alami tidak mengandung zat kimia berbahaya, bahkan meski digunakan dalam jangka panjang penggunaan bahan alami ini tidak akan menimbulkan efek samping yang berlebihan.

Berikut beberapa bahan alami yang bisa kalian gunakan.

1. Minyak Zaitun
Minyak Zaitun merupakan minyak alami yang bisa dimanfaatkan untuk melembabkan kulit kering. Pada kuku, minyak zaitun juga memiliki fungsi yang sama yakni untuk melembabkan kuku dengan 2 cara berbeda.

Pertama, campuran minyak zaitun dengan madu dan telur. Kedua, sediakan minyak zaitun yang sudah dihangatkan, kemudian oleskan pada kuku lalu lakukan pemijatan kuku. Diamkan 15-20 menit dan bilas.

2. Petroleum Jelly
Petroleum Jelly merupakan satu produk multifungsi dari Vaseline. Selain digunakan untuk merawat rambut dan kulit, produk ini juga bisa dimanfaatkan untuk perawatan kuku agar tetap mengkilap. Cukup oleskan petroleum jelly sebagai pelembab untuk kuku minimal 2x seminggu.

3. Air Lemon
Air lemon selain bisa digunakan untuk kulit berminyak cenderung berjerawat, ternyata air lemon juga bisa digunakan untuk mengembalikan kuku yang kuning supaya kembali bersih dan segar serta menguatkan kembali kuku yang rapuh. Selain itu air lemon juga dapat membantu kuku agar terlihat lebih mengkilap.

Untuk hasil yang lebih optimal serta cepat mendapatkan warna kuku yang normal, lakukan metode ini maksimal 3x seminggu.

Cara menggunakannya dengan menyiapkan perasan air lemon (bisa juga dicampur dengan pasta gigi yang memutihkan) sebagai wadah untuk merendam kuku. Olekan pada kuku dan diamkan hingga kering lalu bilas dengan air hangat.

4. Bawang Putih
Bumbu dapur yang satu ini ternyata juga bisa dimanfaatkan untuk mempercantik kuku, agar kuku semakin kuat dan tidak mudah rapuh. Caranya dengan mengoleskan bawang putih yang sudah di parut dan dioleskan pada kuku, diamkan 5-10 menit sebelum dibilas.

5. Belimbing Wuluh
Selain baik untuk tubuh dan dapat dijadikan sebagai sayur, ternyata buah satu ini juga bisa dimanfaatkan untuk merawat kuku, dengan membersihkan kotoran yang tertinggal di sela-sela kuku dan kulit luar sekaligus menguatkan kuku.

Caranya dengan mengoleskan belimbing wuluh pada kuku, diamkan beberapa menit dan bilas dengan air sampai bersih.

6. Buah Pepaya
Selain enak untuk dikonsumsi dan bermanfaat untuk melancarkan pencernaan, ternyata papaya juga bisa dimanfaat untuk mendapatkan kuku yang indah. Caranya getah buah papaya dioleskan pada kulit luar kuku agar tidak mudah pecah dan mengelupas.

7. Lidah Buaya
Selain dapat digunakan untuk melembabkan kulit yang kering serta mempercantik rambut yang terlihat kusam, ternyata lidah buaya juga bisa digunakan untuk mempercantik kuku. Caranya gunakan gel lidah buaya dan oleskan pada kuku serta diamkan hingga mengering.

8. Garam
Selain digunakan sebagai bumbu dapur sebagai bumbu penyedap masakan, garam juga bisa digunakan untuk merawat kuku. Caranya didalam wadah ukuran sedang campurkan air hangat dan garam secukupnya. Rendam tangan sebatas pada jari-jari tangan didalam air rendaman garam tersebut. Diamkan selama 15-20 menit, lalu bersihkan dengan air.

Merendam kuku dengan garam dapat membersihkan kuman yang menempel pada sela-sela kuku dan membuat kuku lebih mengkilap. Untuk hasil yang mengkilap lebih sempurna, amplas kuku dengan menggunakan alat manicure.

9. Membersihkan & Memotong Kuku
Cara ini merupakan cara yang paling sederhana dalam merawat kuku secara alami. Bahkan bisa dilakukan setiap 2 hari sekali bagi kalian yang tidak suka memiliki kuku yang panjang. Dengan memotong dan membersihkan kuku, selain kuku akan terlihat bersih juga kuku akan terhindar dari penyakit yang diakibatkan dari kuman yang bersarang pada kuku.

10. Kulit Semangka
Bagaimana cara memprosesnya? Kulit semangka yang sudah dipotong-potong (bagian putihnya) digosokkan pada kuku dan biarkan sampai air dari kulit semangka mengering. Lalu bilas dengan air.

11. Madu
Madu merupakan bahan herbal yang berguna untuk kesehatan dan juga kecantikan. Selain bisa digunakan untuk memerahkan bibir, madu juga berguna untuk merawat kuku dan menjadikannya lebih sehat dibandingkan sebelumnya. Kandungan berbagai vitamin dalam madu dipercaya bisa menjaga kesehatan kuku. Cara merawat kuku dengan madu adalah dengan mengoleskannya pada kuku, pijat selama 5 menit, diamkan selama 15 menit dan bilas menggunakan air. Lakukan secara teratur 3x seminggu.

12. Minyak Kelapa
Lemak jenuh yang terkandung dalam minyak kelapa sangat bermanfaat untuk membantu menguatkan kuku yang lemah dan rapuh. Lemak jenuh ini juga dapat mencegah berbagai jenis infeksi kuku.

Caranya panaskan minyak kelapa dan oleskan pada kuku. Pijat lembut selama 5 menit dan biarkan. Aplikasikan minyak ini sebanyak 2-3x sehari.

13. Cuka Apel
Asam dan berbagai vitamin baik yang terkandung dalam cuka apel dapat membantu melawan infeksi kuku. Caranya tinggal rendam kuku dalam larutan cuka apel yang sudah dicampurkan dengan air (dalam kadar yang sama). Terakhir, tekan kutikula dengan lembut, dan gunakan setiap hari untuk membuat kuku tampak lebih kuat.

14. Minyak Vitamin E
Minyak Vitamin E dapat menjaga kuku tetap lembab dan terhidrasi dan juga dapat membantu memperkuat dan memelihara kuku serta kutikula.

Gunakan minyak Vitamin E untuk memijat kuku selama 5 menit untuk membantu meningkatkan sirkulasi peredaran darah ke dasar kuku. Lakukan hal ini setiap hari sebelum tidur.

15. Tea Tree Oil
Selain digunakan untuk meredakan kuman penyebab jerawat, tea tree oil juga bersifat sebagai anti jamur dan antiseptic yang baik untuk kuku. Aplikasikan minyak ini secara langsung ke kuku 2x sehari. 

16. Makanan Mengandung Kalsium
Minum susu serta mengkonsumsi makanan yang mengandung kalsium dapat bermanfaat untuk memperkuat kuku. Makanan mengandung kalsium ini seperti makanan yang terbuat dari susu (keju, yoghurt), ikan pari, ikan sarden, kacang-kacangan serta biji-bijian, sayuran (brokoli, kangkung, bayam), buah (apel merah, strawbery, pepaya, nanas, mangga, alpukat, anggur, manggis).

17. Minum Air Putih
Diantara ke 16 bahan alami diatas, masih ada bahan yang paling mudah untuk dikonsumsi guna menguatkan kuku dari dalam dan menghidrasi kuku secara tepat yakni dengan mengkonsumsi air putih yang cukup. Hal ini dapat menolong supaya kuku tidak kering.

Itu dia beberapa bahan-bahan alami yang bisa kalian gunakan sebagai metode perawatan kuku. Jangan lupa untuk memberikan kritik dan saran kalian. Silahkan share juga artikel ini ke seluruh social media yang kalian punya agar artikel ini dapat berguna untuk orang lain. Tunggu update artikel selanjutnya!

Keep connect with me! 

Instagram : almasmakeup14
Youtube : Alma's Makeup

Monday 4 November 2019

20 Bahan Alami Untuk Mendapatkan Rambut Sehat Berkilau

Hello girls! Selamat datang.

Jadi di artikel ini aku mau memberikan informasi seputar bahan alami yang dapat dimanfaatkan sebagai perawatan rambut indah kalian. Semoga informasi yang disampaikan dalam artikel ini dapat membantu kalian dalam mencari bahan alami yang dapat dimanfaatkan untuk merawat rambut.

Rambut merupakan salah satu bagian penting. Memiliki rambut yang indah tentunya menjadi impian bagi setiap wanita. Oleh karena itu kebersihan dan keindahan rambut harus selalu diperhatikan. Sehingga bagi para wanita, perawatan rambut sudah menjadi rutinitas yang tidak boleh ketinggalan. Bahkan sebagian dari mereka tidak segan mengeluarkan biaya besar untuk sekedar melakukan perawatan rambut. 

Karena hal ini yang menyebabkan tidak sedikit wanita yang beranggapan kalau perawatan rambut itu adalah sesuatu yang mahal. Kini kalian tidak perlu khawatir soal budget yang harus dikeluarkan untuk perawatan rambut, karena sudah ada beberapa bahan alami yang bisa kalian manfaatkan.

1. Yoghurt
Sama seperti wajah, yoghurt juga dapat digunakan untuk perawatan rambut. Berkat penggunaan youghurt sebagai masker rambut, kamu bisa melihat rambutmu yang tampak kusam menjadi segar kembali, dan kelelembaban rambut juga terjaga.

2. Mayonaisse
Mayonnaise selain dapat digunakan sebagai saus pelengkap saat mengkonsumsi burger, hotdog ataupun jenis makanan lainnya ternyata mayonnaise juga dapat digunakan untuk perawatan rambutkarena akan memberikan banyak manfaat seperti

3. Air Putih
Selain menjaga kelembaban kulit dan memenuhi kebutuhan air dalam tubuh, ternyata air putih juga bisa menambah kilau rambut serta menjaga kesuburan rambut dan menjaga kekuatan akan rambut.

4. Alpukat
Buah ini selain lezat dan dapat membantu menurunkan berat badan ternyata juga bisa dimanfaatkan untuk kesehatan rambut.

5. Air Dingin
Air dingin dapat membantu menjaga kelembaban dan kilau rambut secara alami, selain itu dengan menggunakan air dingin juga membantu mengunci vitamin baik yang terkandung dalam conditioner yang kita gunakan.

6. Sayuran Hijau
Menjaga kesehatan rambut tidak hanya dilakukan dari bahan-bahan yang kita gunakan, tetapi juga harus dirawat dari dalam. Kebiasaan pola makan yang tidak sehat ternyata juga dapat mempengaruhi kesehatan rambut karena kesehatan kita tergantung dari apa yang kita konsumsi.

7. Strawberry
Bahan alami penyubur rambut lainnya adalah buah strawberry yang kaya vitamin C dan antioksidan alami. Kandungan ini akan membantu mengatur pH dan mengontrol produksi minyak berlebih di kulit kepala. Cukup gunakan jus strawberry segar alami dan campurkan dengan madu dan minyak kepala sebelum dioleskan pada kulit kepala. Diamkan selama beberapa menit sebelum keramas. Dengan begitu rambutmu akan lebih subur dna sehat.

8. Teh Hijau
Teh hijau selain enak untuk dikonsumsi serta dapat membantu proses penurunan berat badan, ternyata juga bisa dimanfaatkan untuk merawat rambut indah kalian. Teh memiliki banyak manfaat khususnya untuk mengurangi kerontokan rambut dan merangsang pertumbuhan rambut secara alami.

9. Cuka Apel
Cuka Apel selain banyak dimanfaatkan sebagai toner dan lainnya, ternyata juga dapat dijadikan sebagai salah satu metode perawatan rambut karena memiliki banyak manfaat seperti mampu mengikir residu (sisa-sisa) sampo juga membantu menyembuhkan kerusakan pada rambut kering dan bercabang.

Membilas rambut dengan cuka apel juga membantu untuk mencegah atau memperbaiki folikel rambut yang tersumbat akibat kotoran. Selain itu dengan pemakaian cuka apel juga dapat meningkatkan kembali pertumbuhan rambut yang patah.

10. Buah Bit
Selain dapat dikonsumsi sebagai penyembuh penyakit, ternyata buah bit juga bisa dimanfaatkan sebagai bahan alami perawatan rambut. Buah ini mengandung vitamin C, vitamin B, protein, karbohidrat, fosfor, kalium, dan kalsium sehingga mampu mengatasi rambut rontok secara alami dan melancarkan sirkulasi darah.

11. Minyak Kelapa
Minyak ini ditujukan untuk kondisi rambut kering cenderung rusak karena memerlukan perawatan ekstra, sehingga membutuhkan kelembaban yang lebih dari kelembaban yang diperoleh dari perawatan rambut pada umumnya.

Minyak ini juga dapat menjadi solusi rambut rontok karena minyak kelapa mengandung zat emolien alami yang bisa mengisi celah pada helai rambut kamu jika sudah rusak karena panas atau sinar matahari. Minyak kelapa juga mampu menembus serat rambut dan memberikan nutrisi di dalamnya.

12. Zaitun
Selain kemiri, minyak lainnya yang terkenal sebagai bahan alami untuk menyuburkan rambut adalah minyak zaitun. Minyak zaitun mengandung Biotin, Niacin, Vitamin E dan D yang bisa merawat rambut agar tidak mudah rontok dan jadi lebih subur. Cara menggunakan bahan alami penyubur rambut ini juga mudah. Cukup pijat kepala menggunakan lima tetes minyak zaitun setelah keramas. Diamkan selamanan dan bilas pada pagi harinya.

13. Kemiri
Bahan alami penyubur rambut selanjutnya adalah kemiri. Minyak kemiri mengandung berbagai zat asam, lemak, dan juga vitamin B yang baik untuk menutrisi rambut. Minyak dari bahan alami kemiri bisa memperbaiki dan memperkuat akar rambut. Gunakan minyak kemiri sebagai masker rambut atau bahan untuk creambath alami untuk mendapatkan khasiat dari bahan alami penguat akar rambut.

14. Seledri
Nggak cuma sebagai pelengkap bahan makanan, ternyata kandungan dalam seledri bermanfaat untuk menyuburkan rambut! Bahan alami penyubur rambut ini mengandung kalsium, zat besi, natrium, vitamin A dan B yang akan merangsang pertumbuhan rambut agar lebih sehat, kuat dan berkilau.

Bukan hanya rasa segarnya yang menyehatkan badan, namun jus daun seledri juga bisa Anda jadikan sebagai salah satu cara untuk merawat rambut. Kandungan zinc, protein, dan vitamin A dalam jus ini dapat membantu menghitamkan, meluruskan dan menyuburkan rambut. Apakah kulit kepala Anda berketombe? Jika iya, Anda bisa memanfaatkan jus daun seledri ini untuk kembali menyehatkan rambut dan kulit kepala, sehingga membuat Anda tampil lebih percaya diri.

15. Kayu Manis
Selain nikmat untuk disajikan bersama minuman, kayu manis juga memiliki banyak nutrsi yang baik untuk merawat rambut, seperti mampu mengobati kerontokan rambut secara alami dan juga dapat meningkatkan pertumbuhan rambut juga melawan rambut rontok secara cepat.

16. Bayam
Bahan penyubur rambut alami selanjutnya adalah sayur bayam yang memiliki vitami dan mineral. Bayam memang terkenal sebagi makanan yang sehat, tak hanya buat tubuh, tapi juga buat perawatan rambut. Toppers cukup tumbuh segenggam bayam sampai halus dan campurkan dengan air matang sedikit. Campurkan dengan sesendok madu. Saring ramuan ini dan minum airnya sebanyak 3 kali setiap harinya untuk menyuburkan rambut.

17. Bawang Merah
Kadang masalah tak suburnya rambut memicu rontoknya rambut. Untuk memperkuat rambut, bahan alami yang bisa kamu gunakan adalah bawang merah. Cukup peras cincangan bawang merah hingga kamu mendapatkan sarinya. Sari bawang merah ini bisa kamu oleskan pada kulit kepala dan pijat. Diamkan selama beberapa saat sebelum dibilas dan dikeramas.

18. Pepaya
Untuk rambut subur dan hitam berkilau sempurna, biji pepaya bisa kamu jadikan bahan alami penyubur rambut. Sangrai biji pepaya dan haluskan. Campurkan dengan minyak kelapa (atau minyak kemiri, zaitun, dan almond) sebelum kamu oleskan pada seluruh rambut dan pijat perlahan.

19. Oatmeal
Oatmeal terkenal sebagai makanan dengan kehebatannya dalam menurunkan kolesterol. Namun, oatmeal juga bisa menjadi bahan penyubur rambut alami lho! Nggak cuma mengurangi kerontokan, bahan penyubur rambut ini juga bisa mengatasi masalah ketombe pada kulit kepala. Gunakan campuran oatmeal, susu, dan minyak almond sebagai bahan masker rambut dan gunakan seperti masker rambut pada umumnya.

20. Daun Ketumbar
Selain bisa dijadikan sebagai salah satu bumbu masakan, daun ketumbar ternyata bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan pertumbuhan rambut secara alami.

Itu dia beberapa bahan alami yang dapat kalian gunakan guna menjaga keindahan rambut kalian. Jangan lupa untuk memberikan kritik dan saran kalian. Silahkan share juga artikel ini ke seluruh social media yang kalian punya agar artikel ini dapat berguna untuk orang lain. Tunggu update artikel selanjutnya!

Keep connect with me!

Instagram : almasmakeup14
Youtube : Alma's Makeup

Saturday 2 November 2019

6 Minyak Alami Untuk Menjaga Kecantikan Kulit

Hello girls! Selamat datang.

Jadi di artikel ini aku mau memberikan informasi seputar minyak alami yang dapat kamu manfaatkan untuk merawat kecantikan kulit. Sebelumnya, aku sudah pernah membagikan beberapa pilihan minyak alami yang bias kalian cek DISINI. Semoga informasi yang disampaikan dalam artikel ini dapat membantu kalian dalam memanfaatkan minyak alami sebagai salah produk skincare yang dapat menjaga kecantikan kulit kalian.

Seperti kita ketahui bahwa baru-baru ini penggunaan face oil mulai banyak diminati. Hasilnya yang melembabkan, membantu tekstur kulit menjadi lebih baik juga membuat wajah tampak lebih berseri alami membuat produk ini menjadi produk must have skincare bagi para wanita. Berikut beberapa pilihan minyak alami yang bisa kalian jadikan sebagai salah satu produk must have skincare!

1. Marula Oil atau Minyak Marula
Marula Oil sendiri bersumber dari buah Marula yang tumbuh di negara Afrika Selatan. Minyak ini kaya akan vitamin C sehingga baik untuk digunakan oleh wanita ketika mulai memasuki usia 30 tahun. Sebab kandungan vitamin C yang tinggi membuat produk ini dapat membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini seperti kerutan dan garis halus. Serta membantu memudarkan flek hitam, warna kulit yang tidak merata juga bekas luka.

Produk ini juga dapat membantu mengurangi minyak berlebih pada wajah dan membantu mengurangi munculnya jerawat, sayangnya produk ini dapat sedikit menyumbat pori-pori.

Caranya gunakan minyak ini 2x sehari, morning routine untuk menangkal radikal bebas dan night routine untuk memperbaiki permukaan kulit.

2. Eucalyptus Oil atau Minyak Ekaliptus
Sama seperti Lavender, biasanay minyak Ekaliptus seperti kita tahu banyak digunakan untuk mengusir nyamuk. Namun produk ini memiliki manfaat yang berbeda ketika diolah menjadi produk kecantikan. Sebagai produk kecantikan, minyak Ekaliptus cocok digunakan untuk mereka yang berjerawat dan memiliki kulit yang sensitive berkat kandungan anti-inflamasi dan anti-bakterinya.

3. Chamomile Oil atau Minyak Chamomile
Sebagai produk kecantikan lainnya, minyak Chamomile dapat digunakan untuk menyegarkan dan melembabkan kulit. Jika digunakan untuk wajah, minyak chamomile dapat membantu menyembuhkan luka, dan baik untuk mengurangi pembengkakan.

4. Pomegranate Oil atau Minyak Buah Delima
Buah Delima sudah terkenal memiliki anto oksidan yang tinggi, sehingga baik untuk menjaga kelembaban dan elastisitas kulit, serta bisa juga dijadikan sebagai produk anti aging karena dapat mengurangi garis keriput, dapat mengencangkan kulit dan melindungi kulit dari bahaya sinar matahari.

5. Minyak Cendana
Selain digunakan untuk menjaga kesehatan, minyak ini jua dapat merawat kecantikan kulit seperti menghaluskan kulit.

6. Minyak Kemiri
Selain dapat dimanfaatkan untuk melebatkan rambut, minyak ini juga bisa mengencangkan kulit dan melindungi wajah dari sinar UV.

Itu dia tambahan ke 6 minyak alami yang dapat kalian manfaat untuk menjaga kecantikan alami. Jangan lupa untuk memberikan kritik dan saran kalian. Silahkan share juga artikel ini ke seluruh social media yang kalian punya agar artikel ini dapat berguna untuk orang lain. Tunggu update artikel selanjutnya!

Keep connect with me!
Instagram : almasmakeup14
Youtube : Alma's Makeup